Ada banyak sekali manfaat ikan teri yang dapat dirasakan oleh orang-orang, mulai dari untuk bahan masakan hingga kesehatan dari orang yang mengonsumsinya. Selain dapat menjaga kesehatan, ikan teri juga memiliki rasa yang sangat enak dan sering digunakan untuk berbagai macam masakan di seluruh dunia.
Melalui artikel ini, Anda akan mempelajari secara lebih mendalam mengenai apa saja manfaat ikan teri, mulai dari kandungan gizi yang ada di dalamnya serta manfaat kesehatan yang dapat dirasakan oleh orang yang mengonsumsinya. Mari simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!
Contents
- Apa Itu Ikan Teri?
- Kandungan Gizi Ikan Teri
- Apakah Ikan Teri Tinggi Protein Hewani?
- Manfaat Ikan Teri
- 1. Kaya Akan Kandungan Asam Lemak Omega-3
- 2. Meningkatkan Kesehatan Jantung
- 3. Kaya Akan Protein
- 4. Dapat Membantu Perawatan Kulit
- 5. Membantu Menurunkan Berat Badan
- 6. Meningkatkan Kesehatan Tulang
- 7. Membantu Perbaikan Jaringan dan Sel
- 8. Meningkatkan Kesehatan Mata
- 9. Kaya Akan Zat Besi
- 10. Antiinflamasi
- 11. Membantu Mencegah Penyakit Alzheimer
Apa Itu Ikan Teri?
Ikan teri adalah ikan yang kecil (umumnya 5-8 inci panjang) dan berasal dari air asin dengan lebih dari 100 spesies berbeda yang tersebar di Samudra Pasifik, Atlantik, dan Hindia. Mirip dengan kebanyakan ikan kecil lainnya seperti herring, ikan teri sering ditemukan di dalam kawanan yang besar.
Salah satu tempat paling populer untuk menangkap ikan teri adalah Laut Mediterania, itulah sebabnya ikan teri menjadi bagian integral dari masakan Eropa, Timur Tengah, dan Afrika Utara. Sumber ikan teri terbesar dan yang paling utama adalah perikanan ikan teri Peru, di mana lebih dari 68% tangkapan terjadi, diikuti oleh perikanan ikan teri Jepang yang mencapai 19%, dan terakhir ikan teri Eropa yang mencapai lebih dari 8%.
Tidak seperti salmon, nila, lele, dan ikan yang sering dikonsumsi lainnya, ikan teri tidak dibudidayakan. Ikan teri biasanya langsung ditangkap di alam liar, yang mana menjauhkannya dari bahan kimia berbahaya yang terpapar pada ikan budidaya lainnya untuk produksi makanan. Hal tersebut membuat ikan teri lebih ‘ramah’ terhadap tubuh manusia dan sangat sustainable.
Kandungan Gizi Ikan Teri
Menurut USDA FoodData Central, ikan teri kaya akan asam lemak omega-3, protein, vitamin, dan mineral yang dapat membantu menjaga kesehatan manusia. Ikan teri juga mengandung kalsium, besi, magnesium, fosfor, kalium, natrium, dan zat besi. Tidak hanya itu saja, ikan teri juga bisa menjadi sumber vitamin yang baik seperti thiamin, riboflavin, niasin, selenium, folat, vitamin C, B12, B6, A, E, dan K, serta mengandung lemak dan kolesterol baik.
Baca juga: 9 Jenis Ikan Teri dari Berbagai Dunia
Apakah Ikan Teri Tinggi Protein Hewani?
Ikan teri adalah salah satu sumber protein hewani yang cukup tinggi. Kandungan protein dalam ikan teri dapat memberikan banyak manfaat bagi tubuh, termasuk mempertahankan massa otot, membantu dalam proses metabolisme, dan membantu perasaan kenyang yang dapat mendukung upaya menurunkan berat badan.
Anda bisa dengan mudah mendapatkan manfaat protein hewani dari ikan teri melalui cara yang praktis, yaitu dengan mengonsumsi teri jengki bubuk (Brown Anchovy Powder) dari Crystal of the Sea. Hanya dengan satu sendok teh teri jengki bubuk (sekitar 4 gram), Anda dapat memperoleh sejumlah manfaat penting, seperti 142mg kalsium, 52mg Omega-3, dan 3g Protein.
Manfaat Ikan Teri
Selain rasanya yang enak, ikan teri juga memiliki banyak sekali manfaat yang dapat dirasakan oleh orang yang mengonsumsinya, mulai dari menjaga kesehatan jantung, menjaga kesehatan mata, hingga sebagai anti inflamasi.
Berikut ini adalah beberapa manfaat ikan teri yang perlu Anda ketahui.
1. Kaya Akan Kandungan Asam Lemak Omega-3
Ikan teri kaya akan asam lemak omega-3, yaitu sejenis asam lemak vital yang dapat membantu mengurangi risiko penyakit terkait jantung dan masalah kognitif. Penelitian yang dipublikasikan di National Library of Medicine menyatakan bahwa asam lemak omega-3 dapat membantu menurunkan dan mengatur berat badan, meningkatkan kekebalan tubuh, serta menjaga kesehatan mata.
Tidak ada batasan khusus yang diberikan untuk konsumsi harian asam lemak omega-3. Namun, menurut European Food Safety Authority, setidaknya 250 hingga 500 miligram gabungan EPA dan DHA, dua komponen utama asam lemak omega-3 yang ada dalam makanan laut, dapat dikonsumsi setiap hari.
2. Meningkatkan Kesehatan Jantung
Laporan tahun 2013 yang diterbitkan di National Library of Medicine oleh tim peneliti asal Israel mengungkapkan bahwa ikan teri mengandung lemak tak jenuh dalam jumlah besar, yang mana dapat mengurangi keberadaan kolesterol LDL (jahat).
Artinya, ikan teri dapat membantu mengurangi risiko serangan jantung, stroke, dan aterosklerosis. Selain itu, ikan teri juga mengandung selenium dan niasin, yang dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung koroner.
3. Kaya Akan Protein
Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Diabetes Educator Journal, makanan yang kaya akan protein dapat membantu mengatur kadar gula darah. Protein juga dapat membantu menurunkan berat badan dan membantu mencegah degenerasi otot.
Menurut USDA, satu porsi ikan teri setidaknya mengandung 13 gram protein. Jadi, jika Anda memakan ikan teri bersama kacang-kacangan atau makanan kaya protein lainnya, Anda mungkin dapat memenuhi kebutuhan protein harian secara langsung.
4. Dapat Membantu Perawatan Kulit
Mengonsumsi ikan teri secara rutin dapat membantu menjaga kesehatan kulit serta mencegah timbulnya jerawat dan keriput yang terkait dengan penuaan dini. Ikan teri juga dapat membantu melindungi wajah Anda dari sengatan matahari. Alasan di balik manfaat ini adalah karena asam lemak omega-3 yang terkandung di dalam ikan teri.
Sebuah studi tahun 2011 yang diterbitkan dalam Experimental Dermatology Journal menyebutkan bahwa melengkapi kombinasi DHA dan EPA, dua komponen omega-3, dapat berpotensi menurunkan sensitivitas kulit terhadap sinar UV yang berbahaya.
Penelitian lain yang diterbitkan oleh tim peneliti asal Amerika Serikat dan Kanada menunjukkan bagaimana mengonsumsi asam lemak omega-3 dalam makanan Anda menghasilkan penurunan lesi jerawat. Asam lemak omega-3 juga dapat membantu sebagai obat yang bagus untuk kulit kering dan gatal yang disebabkan oleh masalah kulit yang serius seperti psoriasis.
5. Membantu Menurunkan Berat Badan
Ikan teri adalah jenis ikan air asin yang memiliki jumlah protein besar dan jumlah kalori yang rendah, sehingga ideal untuk orang yang mencoba untuk menurunkan berat badan.
Dengan begitu, Anda bisa lebih cepat merasa kenyang ketika makan, serta dapat membantu mengurangi nafsu untuk makan secara berlebih.
Baca juga: 17 Camilan Malam untuk Diet yang Sangat Baik Buat Kesehatan
6. Meningkatkan Kesehatan Tulang
Vitamin, protein, dan mineral yang terdapat pada ikan teri dapat memberikan banyak manfaat kesehatan, termasuk membantu membangun tulang yang kuat dan mencegah osteoporosis serta kondisi tulang lainnya.
Selain itu, vitamin A dan kalsium yang ditemukan di dalam ikan teri juga dapat membantu melawan degradasi tulang dan perlindungan gigi agar tidak melemah dan menjaganya tetap kuat.
7. Membantu Perbaikan Jaringan dan Sel
Ikan teri kaya protein telah lama dikenal bermanfaat bagi fungsi dan efisiensi metabolisme sel serta perbaikan dan pertumbuhan kembali jaringan ikat tubuh.
Makanan berprotein tinggi juga dapat membantu menurunkan berat badan, menjaga kadar gula darah, serta membangun tulang, otot, tulang rawan, dan jaringan tubuh. Secara keseluruhan, ikan teri bisa memberikan dorongan besar bagi kemampuan tubuh Anda untuk menyembuhkan dirinya sendiri.
Baca juga: 11 Olahan Ikan Teri yang Praktis, Lezat, dan Bergizi
8. Meningkatkan Kesehatan Mata
Ikan teri kaya akan vitamin A, yang mana dapat meningkatkan kesehatan mata. Sebuah laporan penelitian yang diterbitkan dalam International Journal of Ophthalmology and Eye Science mengungkapkan bahwa saus ikan teri, yang sebagian besar dikonsumsi dalam masakan Pan-Asia, memiliki efek perlindungan potensial terhadap perkembangan dan keparahan glaukoma.
Ikan teri juga dapat mencegah degenerasi makula serta katarak, jadi memasukkan ikan teri dalam makanan dapat memberikan manfaat yang baik untuk mata Anda.
9. Kaya Akan Zat Besi
Ikan teri kaya akan zat besi, yang mana dapat membantu meningkatkan suplai oksigen ke seluruh tubuh dan meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh. Selain itu, zat besi juga dapat membantu sel menghasilkan lebih banyak energi dan membantu sel darah putih membunuh bakteri, sehingga dapat melindungi tubuh dari infeksi dengan lebih baik.
10. Antiinflamasi
Asam lemak omega-3 dalam ikan teri memiliki sifat anti inflamasi yang kuat, yang mana dapat membantu mencegah berbagai penyakit radang kronis. Jadi, mengonsumsi ikan teri dalam jumlah sedang secara rutin dapat membantu mengurangi radang dan penyakit kronis sejenis lainnya.
11. Membantu Mencegah Penyakit Alzheimer
Kandungan asam lemak omega-3 dalam teri dapat membantu mempertahankan dan meningkatkan kinerja sel otak. Asam lemak omega-3 dapat membantu meremajakan otak sehingga Anda dapat menurunkan resiko terkena penyakit otak seperti alzheimer dan demensia. Hal ini karena mengonsumsi asam lemak omega-3 dapat menurunkan kadar protein beta-amyloid yang kerap dikatikan dengan penyakit alzheimer.
Ternyata ada banyak manfaat ikan teri untuk kesehatan. Apabila Anda ingin merasakan manfaat ikan teri, yuk konsumsi ikan teri secara rutin. Anda dapat membeli produk dried Seafood seperti ikan teri jengki kering di Crystal of the Sea. Untuk informasi lebih lanjut mengenai produk kami, hubungi kami di sini!
Sumber rujukan:
- https://www.organicfacts.net/health-benefits/animal-product/health-benefits-of-anchovies.html
- https://www.healthline.com/nutrition/anchovy-nutrition#what-they-are
- https://www.webmd.com/diet/health-benefits-anchovies