Wajib Tahu, Ini 12 Manfaat Ikan Salmon untuk Ibu Hamil

Manfaat Ikan Salmon untuk Ibu Hamil

Memilih makanan untuk dikonsumsi selama masa kehamilan bisa menjadi hal yang menantang untuk Bunda. Wajar saja jika khawatir mengenai makanan yang dikonsumsi karena Anda tidak hanya makan untuk diri sendiri, tetapi juga untuk bayi yang sedang tumbuh di perut. Apabila masih bingung memilih makanan yang tepat, cobalah mempertimbangkan untuk mengonsumsi ikan salmon. Memangnya, seperti apa manfaat ikan salmon untuk ibu hamil?

Coba Gratis Produk Crystal of the Sea

Ikan salmon memang dikenal sebagai salah satu ikan yang menyehatkan untuk keluarga. Yang menjadi pertanyaannya adalah, apakah ikan salmon aman untuk dikonsumsi untuk ibu hamil? Nah, semua pertanyaan Bunda terkait manfaat kesehatan ikan salmon dan keamanannya akan dikupas tuntas dalam artikel ini. Yuk, simak!

Manfaat Ikan Salmon untuk Ibu Hamil

Faktanya, ikan salmon tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan Bunda dan memenuhi kebutuhan gizi ibu hamil. Si kecil yang sedang hadir pun mendapatkan sumber gizi dari nutrisi yang disantap Bunda untuk tumbuh-kembangnya. Mari kita lihat manfaat ikan salmon untuk ibu hamil di bawah ini!

1. Sumber Gizi untuk Ibu Hamil

Pertama, Anda perlu mengetahui sumber gizi pada ikan salmon yang berguna untuk ibu hamil. Ikan salmon kaya akan kandungan protein yang bermanfaat untuk pertumbuhan dan perbaikan otot. Selain itu, ikan salmon juga mengandung asam lemak EPA (eicosapentaenoic acid) dan DHA (docosahexaenoic acid). 

Selain itu, salmon juga menjadi sumber vitamin B12 yang berperan dalam pembentukan DNA dan menjaga sel darah dan saraf tetap sehat. Terakhir, ikan salmon mengandung vitamin D alami.

Baca juga: Jadi Salah Satu Ikan yang Digemari, Ketahui Berbagai Kandungan Ikan Salmon

2. Menghindari Kelahiran Prematur

Kandungan vitamin B, selenium, dan asam lemak Omega-3 DHA dibutuhkan untuk kesehatan otak Anda. Kesehatan otak yang baik tentunya berpengaruh pada berkurangnya risiko kelahiran prematur.

Sebuah penelitian pada tahun 2016 dari jurnal yang berjudul “Suplemen Omega 3 polyunsaturated fatty acid (PUFA) untuk Mencegah Terjadinya Kelahiran Bayi Prematur“, oleh dr. Cipta Pramana, SpOG(K) Universitas Negeri Semarang, menunjukkan bahwa suplemen minyak ikan salmon kaya DHA dapat mengurangi tingkat kelahiran prematur pada wanita.

3. Mendukung Pertumbuhan Sel Bayi

Kandungan gizi yang kaya pada ikan salmon juga membantu mendukung pertumbuhan dan perkembangan si kecil secara keseluruhan. Artinya, memasukkan ikan salmon ke dalam menu makanan selama hamil dapat membantu pembentukan tulang, rambut, dan sel kulit pada bayi. Menarik, bukan?

4. Meningkatkan Tumbuh Kembang Janin

DHA adalah salah satu komponen paling penting dalam nutrisi wanita hamil. Jenis asam lemak Omega-3 ini berperan penting untuk pertumbuhan dan perkembangan janin, terutama pada bagian saraf. Menariknya, DHA juga memainkan peran kritis untuk kesehatan tubuh si kecil secara keseluruhan.

Baca juga: Wajib Tahu, Inilah 4 Ciri-Ciri Ikan Salmon yang Segar dan Bergizi

5. Mendukung Perkembangan Otak Bayi

Tahukah Bunda bahwa sekitar setengah dari otak manusia terdiri dari asam lemak Omega-3? Tubuh kita tidak dapat menghasilkan Omega-3 seperti DHA, jadi Bunda harus mengonsumsi ikan salmon secara teratur. Menyantap ikan salmon dalam kadar yang cukup diperlukan untuk mendukung perkembangan otak janin. Bahkan bayi yang mendapatkan nutrisi dari DHA yang dibutuhkan terbukti memiliki IQ yang lebih tinggi!

6. Baik untuk Jantung

Ikan salmon merupakan salah satu sumber gizi yang baik untuk jantung. Bahan makanan laut ini dapat menjaga tekanan darah dan kadar kolesterol jahat serta mencegah pembekuan darah, terutama pada bagian pembuluh arteri. Tentunya hal ini diperlukan selama masa kehamilan, terutama pada masa awal yang bisa menyebabkan stres. Perlu diingat bahwa kesehatan mental yang baik dapat berpengaruh pada kesehatan jantung pula.

7. Mencegah Depresi Postpartum

Ada beberapa bukti yang menunjukkan bahwa asam lemak Omega-3 dapat membantu mengurangi risiko depresi pascapersalinan (postpartum depression). Salah satu studi menemukan bahwa asam lemak Omega-3 secara signifikan memperbaiki gejala depresi pada wanita setelah melahirkan.

Walaupun penelitian lebih lanjut diperlukan untuk memahami secara pasti bagaimana asam lemak Omega-3 memperbaiki gejala depresi, ada baiknya Bunda mendapatkan nutrisi ini dalam jumlah yang cukup dalam masa pemulihan Anda.

Namun, Anda perlu mencatat bahwa tidak ada makanan yang dijamin dapat mencegah depresi pascapersalinan. Penting untuk menyadari gejala postpartum depression dan berbicara dengan tenaga medis profesional  tentang apa yang Bunda rasakan setelah melahirkan sehingga mereka dapat membantu Anda dengan maksimal.

Baca juga: Jadi Salah Satu Ikan yang Digemari, Ketahui Berbagai Kandungan Ikan Salmon

8. Meningkatkan Penglihatan Bayi

DHA pada ikan salmon juga penting untuk meningkatkan perkembangan mata si kecil. Sebuah studi dari Child and Family Research Institute menemukan bahwa bayi dari ibu yang kekurangan DHA tidak memiliki performa yang baik dalam tes mata dibandingkan dengan bayi dari ibu yang memiliki asupan gizi yang penting ini.

Baca juga: Kaya Manfaat, Inilah Beragam Manfaat Ikan Salmon bagi Kesehatan

9. Memperkuat Tulang Ibu Hamil

Ikan salmon memiliki kandungan vitamin D yang berperan penting untuk penyerapan kalsium di dalam tubuh. Dalam masa hamil, ibu hamil akan membawa janin yang akan semakin memberat semakin mendekat pada fase melahirkan. Hal ini membuat ibu hamil harus memiliki tulang yang kuat untuk dapat menopang janin dan mencegah kejadian ibu hamil jatuh atau terpeleset karena tulang yang tidak kuat. Kesehatan ibu hamil pun lebih terjaga karena mengonsumsi ikan salmon ini.

10. Mencegah Radikal Bebas

Radical bebas dapat memicu hipertensi pada ibu hamil. Untuk mencegahnya, ibu hamil bisa mengonsumsi ikan salmon yang mengandung asam amino. Asam amino ini membantu pembentukan sel darah merah dan putih.

11. Mendukung Keseimbangan Hormon

Selama masa kehamilan, keseimbangan hormon sangat penting untuk menjaga kesehatan ibu dan perkembangan janin. Ikan salmon mengandung lemak sehat seperti asam lemak omega-3 yang dapat membantu mengatur hormon. Memasukkan salmon ke dalam pola makan ibu hamil secara teratur tidak hanya menjaga stabilitas hormon tetapi juga mengurangi risiko komplikasi yang bisa muncul akibat ketidakseimbangan hormon selama kehamilan.

12. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Ikan salmon kaya akan nutrisi penting seperti vitamin A, D, dan antioksidan yang berperan dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Pola makan yang seimbang dengan asupan salmon dapat membantu ibu hamil lebih tahan terhadap infeksi dan penyakit. Hal ini sangat penting karena selama kehamilan, sistem kekebalan tubuh ibu seringkali mengalami penurunan, sehingga mengonsumsi salmon bisa menjadi langkah preventif yang efektif.

Ikan Apa Saja yang Tidak Boleh Dikonsumsi Ibu Hamil?

Pertanyaan di atas pasti muncul di benak Anda ketika hendak mempertimbangkan pilihan ikan yang pantas dijadikan sebagai salah satu menu saat kehamilan.. Ikan salmon dan makanan laut lainnya memang dapat menjadi sumber protein yang baik. Bahkan kandungan asam lemak Omega-3 pada kebanyakan ikan dapat meningkatkan perkembangan otak dan mata bayi Anda. 

Namun, beberapa ikan mengandung kadar merkuri yang tinggi dan berpotensi membahayakan masa kehamilan. Faktanya, terlalu banyak merkuri dapat membahayakan sistem saraf si kecil yang sedang berkembang di rahim Bunda. Ada pun beberapa ikan yang perlu dihindari oleh ibu hamil mencakup ikan kerapu, ikan lele, cucut (swordfish), ikan makerel, tilefish, orange roughy, blue fish, dan pacific cod.

Ikan salmon memang mengandung merkuri yang lebih rendah daripada jenis ikan lainnya. Namun, Anda perlu membatasi konsumsinya hanya sampai 224 sampai 336 gram dalam seminggu selama masa kehamilan. 

Baca juga: 10 Cara Mencegah Stunting Sejak Masa Kehamilan

Kesimpulan

Kesimpulannya, manfaat ikan salmon untuk ibu hamil memang signifikan. Bukan hanya Bunda, si kecil yang sedang dinantikan kedatangannya pun mendapatkan manfaat dari ikan salmon dalam masa tumbuh-kembangnya di janin Anda. Namun, ingatlah untuk membatasi konsumsinya dan mengombinasikannya dengan makanan lain supaya Bunda dan si kecil mendapatkan gizi yang seimbang selama masa kehamilan.

Salmon Food Powder 80g Crystal of the Sea

Anda juga bisa menggunakan Kaldu Bubuk Ikan Salmon dari Crystal of the Sea yang bisa dicampurkan dengan menu makanan lainnya. Produk ini bebas garam dan MSG sehingga aman untuk Anda yang sedang menjalani masa kehamilan. Kunjungi toko online Crystal of the Sea di Tokopedia atau Shopee untuk mendapatkan produknya sekarang juga! Rasakan manfaat ikan salmon untuk ibu hamil melalui Kaldu Bubuk Ikan Salmon yang aman untuk Bumil!

Produk Crystal of the Sea

Sumber rujukan:

  • https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/pregnancy-week-by-week/in-depth/pregnancy-nutrition/art-20043844
  • https://www.baby2body.com/blog/can-you-eat-salmon-while-pregnant-the-benefits-and-a-delicious-honey-dijon-alaska-salmon-recipe
  • https://www.verlasso.com/verlasso-blog/2019/5/1/6-reasons-salmon-is-a-superfood-for-new-amp-expectant-mothers
  • https://parenting.firstcry.com/articles/eating-salmon-fish-during-pregnancy-is-it-safe/?amp
  • https://aksalmonco.com/blogs/learn/eating-salmon-while-pregnant
  • https://www.klikdokter.com/ibu-anak/kehamilan/jenis-ikan-yang-perlu-dihindari-ibu-hamil
crystal sea indonesia

crystal sea indonesia

Crystal of the Sea hadir mempersembahkan yang terbaik dari alam untuk Anda, kami berkomitmen sepenuh hati untuk terus menghasilkan produk berkualitas yang sehat dan lezat.

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram

FOLLOW US

Ada banyak pilihan menu MPASI 11 bulan yang dapat diberikan orang tua kepada bayinya. …

Keracunan makanan (food poisoning) adalah masalah yang sering terjadi dan dapat mengganggu kesehatan kita, …

Memastikan anak mendapatkan asupan gizi yang cukup adalah tantangan bagi banyak orang tua. Salah …