Makanan yang Mengandung Vitamin B6: Rahasia Energi & Imun Kuat! 

Tahukah Anda bahwa vitamin B6 berperan penting dalam lebih dari 100 reaksi enzim dalam tubuh? Vitamin B6 adalah nutrisi penting yang harus dipenuhi setiap hari untuk menjaga tingkat energi, mendukung fungsi saraf, meningkatkan kekebalan tubuh, dan memproduksi sel darah merah. Banyak orang mungkin hanya tahu sumber vitamin B6 yang umum, seperti pisang. Padahal, ada banyak sumber lain yang tak kalah hebat, bahkan lebih baik. Makanan yang mengandung vitamin B6 adalah solusi alami, lezat, dan mudah didapatkan.

Gejala kekurangan vitamin B6 (meskipun jarang) bisa meliputi: mudah lelah, kulit kering atau bersisik, bibir pecah-pecah, sariawan, suasana hati yang buruk, bahkan masalah saraf (kesemutan, mati rasa). Makanan yang mengandung vitamin B6 merupakan solusi alami. Crystal of the Sea hadir sebagai brand yang menawarkan produk-produk berkualitas tinggi, kaya akan vitamin B6.

Cek produk kami:

Manfaat Vitamin B6 bagi Tubuh

Vitamin B6 (piridoksin) adalah vitamin larut air yang penting untuk berbagai fungsi tubuh, dan tubuh tidak dapat memproduksinya sendiri. Lalu bagaimana cara memenuhi kebutuhan harian? Berikut jawabannya:

1. Energi dan Metabolisme

Vitamin B6 membantu mengubah karbohidrat, protein, dan lemak menjadi energi yang dapat digunakan tubuh. Vitamin B6 bertindak sebagai koenzim dalam proses glukoneogenesis, yaitu pembentukan glukosa dari sumber non-karbohidrat, yang penting untuk menjaga kadar gula darah tetap stabil. 

2. Kesehatan Saraf

Vitamin B6 berperan dalam pembentukan mielin (selubung pelindung saraf) dan neurotransmiter (zat kimia pembawa pesan di otak). Kekurangan vitamin B6 dapat mengganggu produksi neurotransmiter seperti serotonin dan dopamin, yang dapat mempengaruhi suasana hati dan fungsi kognitif.

3. Kekebalan Tubuh

Vitamin B6 mendukung produksi sel darah putih, yang merupakan bagian penting dari sistem kekebalan tubuh. Vitamin B6 membantu menjaga fungsi limfosit, jenis sel darah putih yang berperan dalam melawan infeksi. 

4. Produksi Sel Darah Merah

Vitamin B6 diperlukan untuk pembentukan hemoglobin, protein dalam sel darah merah yang membawa oksigen ke seluruh tubuh. Vitamin B6 berperan aktif dalam kesehatan kulit.

Daftar Makanan yang Mengandung Vitamin B6

Informasi mengenai sumber vitamin B6 seringkali tidak lengkap, mengakibatkan asupan vitamin B6 kurang bervariasi. Berikut pilihan yang bervariasi dan mudah didapatkan untuk memenuhi kebutuhan harian:

1. Ikan dan Makanan Laut

Udang: Udang mengandung sekitar 0.3 mg vitamin B6 per 100 gram. Dapatkan vitamin B6 alami dan protein berkualitas tinggi dari Shrimp Powder Crystal of the Sea. Praktis, lezat, dan aman untuk seluruh keluarga. Cocok untuk MPASI, tambahan pada sup, atau sebagai seasoning serbaguna.

Salmon: Salmon mengandung sekitar 0.6 mg vitamin B6 per 100 gram. Nikmati kelezatan dan manfaat salmon dengan Salmon Powder dari Crystal of the Sea. Sumber omega-3 dan vitamin B6 yang sempurna untuk kesehatan jantung dan otak.

Ikan Teri: Ikan teri mengandung sekitar 0.2 mg vitamin B6 per 100 gram. 

Makanan Laut Lainnya: Kerang (sekitar 0.6 mg per 100 g) dan Tuna (pilih yang rendah merkuri, konsumsi terbatas, sekitar 0.9 mg per 100g).

2. Daging

  • Ayam dan kalkun (dada): Sekitar 0.5 – 0.9 mg per 100g.
  • Daging sapi (rendah lemak): Sekitar 0.3 – 0.7 mg per 100g.

3. Sayuran

  • Kentang dan ubi jalar: Sekitar 0.3 – 0.5 mg per 100g.
  • Bayam: Sekitar 0.2 mg per 100g.
  • Paprika merah: Sekitar 0.3 mg per 100g.

4. Buah-buahan

  • Pisang: Sekitar 0.4 mg per buah ukuran sedang.
  • Alpukat: Sekitar 0.3 mg per 100g.
  • Semangka: Sekitar 0.1 mg per 100g.

5. Kacang-kacangan dan Biji-bijian

  • Kacang tanah: Sekitar 0.3 mg per 100g.
  • Biji bunga matahari: Sekitar 1.3 mg per 100g.
  • Kacang pistachio: Sekitar 1.7 mg per 100g.

Baca Juga : Mengenal Macam-Macam Ikan Teri dan Manfaatnya untuk Kesehatan

Cara Cerdas Mengolah Makanan Sumber Vitamin B6

  • Karena vitamin B6 larut dalam air, hindari merebus makanan terlalu lama. Lebih baik kukus, panggang, atau tumis sebentar.
  • Jika merebus, gunakan air rebusan untuk membuat sup atau saus agar vitamin B6 yang larut tidak terbuang.
  • Simpan sayuran dan buah-buahan di tempat yang sejuk dan gelap untuk mencegah kerusakan vitamin B6.

Tambahkan food powder Crystal of the Sea saat makanan sudah matang atau hampir matang. Selain vitamin B6, Anda juga mendapatkan protein, mineral, dan rasa lezat!

Crystal of the Sea: Penuhi Kebutuhan Vitamin B6 Harian dengan Mudah!

Produk Crystal of the Sea, terutama food powder dan dried seafood, merupakan cara praktis untuk mendapatkan vitamin B6. Produk kami premium dan berkualitas tinggi, dari bahan baku pilihan, dengan proses produksi modern. Produk kami juga higienis, terjamin kebersihannya, bebas bahan tambahan, serta praktis karena siap pakai dan mudah digunakan. Produk Crystal of the Sea juga sehat, karena kaya akan nutrisi alami, dan aman karena diproses dengan standar keamanan pangan yang tinggi.

Varian yang relevan dengan vitamin B6, Shrimp Powder, Salmon Powder, White Anchovy Powder, Brown Anchovy Powder, Dried White Anchovy, Dried Brown Anchovy, dan Anchovy Chips Original. Rasakan nikmatnya Shrimp Powder Crystal of the Sea yang ditaburkan di atas nasi hangat, atau renyahnya Dried Brown Anchovy sebagai camilan sehat. Bukan hanya lezat, tapi juga penuh manfaat!

Jangan Biarkan Kekurangan Vitamin B6! Pilih Sumber Alami dan Lezat!

Vitamin B6 sangat penting untuk kesehatan. Makanan yang mengandung vitamin B6, terutama produk Crystal of the Sea, adalah cara terbaik memenuhi kebutuhan harian. Dapatkan manfaat vitamin B6 alami! Explore varian produk Crystal of the Sea sekarang! Tingkatkan kesehatan keluarga Anda. Belanja produk Crystal of the Sea dan rasakan bedanya! Jangan lupa explore produk best seller kami!, gunakan Brown Anchovy Powder, Shrimp Powder, atau White Anchovy Powder dari Crystal of the Sea. Produk ini membantu menambah cita rasa alami tanpa bahan tambahan yang berbahaya. Yuk, dapatkan sekarang di Crystal of the Sea untuk solusi praktis dan sehat bagi si kecil! 

Sumber:

  • https://www.alodokter.com/11-pilihan-makanan-sumber-vitamin-b6-yang-enak-dan-menyehatkan-tubuh
  • https://www.klikdokter.com/gaya-hidup/diet-nutrisi/pilihan-makanan-mengandung-vitamin-b6?srsltid=AfmBOorxDFCcx0OXHovtylk2dFCuZjSlK5Gfyc9c2QodWXZIiqbnTwbX
  • https://enesis.com/id/artikel/makanan-yang-mengandung-vitamin-b6/https://hellosehat.com/nutrisi/fakta-gizi/manfaat-vitamin-b6-dan-sumber-makanannya/
crystal sea indonesia

crystal sea indonesia

Crystal of the Sea hadir mempersembahkan yang terbaik dari alam untuk Anda, kami berkomitmen sepenuh hati untuk terus menghasilkan produk berkualitas yang sehat dan lezat.

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram

FOLLOW US

Dalam industri makanan, food hygiene adalah konsep penting yang harus diterapkan. Penerapan food hygiene …

Sebagai seorang ibu yang juga bekerja, Anda harus mengetahui tips MPASI working mom agar …

Masa MPASI (Makanan Pendamping ASI) merupakan momen penting dalam perjalanan tumbuh kembang Si Kecil. …